Selasa, 16 Mei 2017

KALIGRAFI MUSHAF DI PAMERAN KALIGRAFI BERSAMA KOMUNITAS KALIGRAFER AKRAB DI MASJID AGUNG KUDUS.

Nampak seniman senior Kudus, perupa Kudus panggilan dari Mbah Lan (Mbah Hadi Dahlan) bersama teman-teman kaligrafer Kudus sedang mengamati lukisan karya hiasan mushaf saya disaat persiapan pemasangan karya dipanel pameran yang akan digelar mulai pembukaan tanggal 17 s/d 23 mei 2017 di area serambi Masjid Agung Kudus. Gelar karya kaligrafer AKRAB yang kedua ini bertujuan dalam rangka menyambut datangnya bulan ramadan. Dan juga merupakan sarana syiar islam para seniman muslim dengan cara dakwah bil qalam yang telah ditunggu oleh animo masyarakat di kota Kudus, Jepara, Semarang dan sekitarnya. Opening pembukaan akan dihadiri oleh para kolektor seni, pejabat, pengusaha, kyai dan tokoh masyarakat untuk meningkatkan apresiasi seni dan gebrakan strategi market art di Jawa Tengah. 

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih telah berkunjung, silahkan meninggalkan pesan atau menulis komentar